| 1 Komentar | , ]



Pada tahun 1954, US Marshall Teddy Daniels (Leonardo DiCaprio) dan mitra barunya Chuck Aule (Mark Ruffalo) ditugaskan untuk menyelidiki seorang pasien yang lari dari rumah sakit tahanan. Rumah sakit tersebut diperuntukkan para pelaku kriminal yang gila dengan keamanan super ketat dan terletak di Pulau Shutter.


Sesampai nya di pulau, dua Marshall tersebut kesulitan dalam proses penyelidikan. Pasalnya, para staf rumah sakit tidak kooperatif dengan mereka untuk memberikan informasi yang diperlukan. Namun Teddy tetap percaya jika ia bisa menemukan pasien yang lari dan memecahkan semua misteri juga keganjilan yang terjadi dalam pulau tersebut.

Dari menit awal sampai 15 menit terakhir, cukup membingungkan untuk mengikuti alur cerita ini. Martin Scorsese sang sutradara mengemas film ini dengan alur yang maju mundur. Dengan penggambaran flashback dan mimpi-mimpi yang selalu membayangi Teddy, sepertinya menjadi senjata andalan Martin untuk membuat penontonnya berpikir keras. Setiap scene pun terasa akan sayang untuk dilewatkan. Setiap dialog yang diucapkan menjadi sangat penting, pasalnya jika ada salah satu yang dilewatkan mungkin sulit untuk mengikuti cerita di scene berikutnya.

Usaha Teddy memecahkan misteri hilangnya pasien berhasil membuat penonton seperti tersihir untuk mengikuti tiap langkah dan perbuatan yang dilakukannya. Mulai dari mewawancarai penghuni rumah sakit, pergi ke makam, sampai menerabas hutan dan menyebrangi laut menuju mercusuar adalah adegan yang tidak boleh Anda lewatkan.

Shutter Island dibintangi oleh Leonardo DiCaprio, Mark Ruffalo, Ben Kingsley, Max von Sydow, Michelle Williams, Emily Mortimer, dan Patricia Clarkson. Anda harus menyiapkan waktu 138 menit untuk menyimak film ini. Mungkin setengah jam pertama Anda akan mulai merasakan bosan, lelah, atau mengantuk untuk mengikuti alur ceritanya. Namun, jika Anda tetap mempertahankan rasa penasaran Anda, semua rasa bosan, lelah, atau mengantuk tadi pasti mulai perlahan menghilang dengan sendirinya, sampai Anda mengangguk mengerti dan tersenyum puas dengan di akhir film. Selamat menikmati!
source : 21cineplex.com

1 Komentar

ELEKTRO BLOG mengatakan... @ 18 Maret 2010 pukul 01.22

good

Posting Komentar